Biro Pemerintahan Banten Menjaga Kekompakan Kerja


Dalam rangka menjaga kekompakan kerja, semangat kerja dan nilai-nilai kebersamaan, Biro Pemerintahan Setda Provinsi Banten menyelenggarakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Aparatur bagi seluruh pegawainya. 

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari, dari tanggal 14 hingga 15 Desember 2018 bertempat di Taman Bukit Palem Resort Bogor. 

Tema yang dipilih pada kegiatan ini adalah "Diantara keterbatasan ada kebersamaan, tetap kompak dan semangat menjunjung kejujuran dan keikhlasan". Berbagai kegiatan mewarnai keceriaan peserta, seperti game-game (fun game) hingga paintball. Fun game diarahkan pada proses pembentukan dan dinamika kelompok.

Tidak ada permainan yang tak bermakna. Pembentukan dan dinamika kelompok untuk kebersamaan menggapai sebuah tujuan. Persaiangan hanya untuk membentuk keikhlasan dan sportivitas. . Semoga peluh dan canda kita dapat meningkatkan kinerja, inovasi, keikhlasan, dan kebersamaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar