Wagub Banten Melakukan Monitoring Pelaksanaan Pemilu 2019


Setelah melakukan pencoblosan di TPS 23 Kelurahan Cipocok Jaya Kecamatan Cipocok Jaya Kota Serang, Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy melakukan monitoring ke TPS 1 yang berada di Kecamatan Tanara. Didampingi oleh Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah dan beberapa pejabat Kabupaten Serang lainnya (17/04/2019).

Monitoring Pemilu 2019 yang tergabung dalam Desk Pemilu Tahun 2019, koordinator kegiatan dari Badan Kesbangpol Provinsi Banten. Tim Monitoring dibagi dalam 3 zona, dimana untuk Wilayah Kota Serang, Kabupaten Serang dan Kota Cilegon masuk dalam Zona 2 dengan pimpinan rombongan atau sebagai Ketua adalah Wakil Gubernur Banten.

Dari Tanara, perjalanan monitoring dilanjutkan ke Kota Cilegon. Bersama-sama dengan Walikota Cilegon, Edi Ariadi melakukan monitoring ke TPS 1, 2, 3, 4, 7 di Kecamatan Cibeber Kota Cilegon.

Dari beberapa TPS yang dikunjungi tersebut, dapat dilaporkan secara keseluruhan pelaksanaan pemungutan suara dapat berjalan lancar, walaupun saat mulainya rata-rata baru jam 08.00 WIB, terlambat dari ketentuan jam 07.00 WIB. Hal ini disebabkan salah satunya surat suara baru diterima oleh KPPS sekitar jam 01.00 – 02.00 WIB, sehingga perlu persiapan di pagi hari untuk segera dilakukan pemungutan suaranya.

Diperkirakan tingkat partisipasi pemilih akan lebih tinggi dibandingkan pada saat Pemilu 2014.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar